Senin, 16 Mei 2016

Membuat Efek Kabur Menggunakan Filter Lensa Dari Kantong Plastik


Fotografer Jesse David McGrady memiliki trik super sederhana untuk menambahkan efek kabur yang halus untuk foto-foto Anda. Tidak memerlukan modal yang banyak, Anda hanya membutuhkan beberapa bungkus kantong plastik roti yang harganya jauh sangat murah dari harga filter lensa asli.
Mungkin Anda merasa ini konyol dan benar-benar konyol, tetapi apa yang dihasilkan dari ide ini sebenarnya cukup bagus dan tidak ada salahnya untuk dicoba.

Pertama, siapkan beberapa kantong plastik roti atau sejenisnya yang bening. Kantong seperti itu banyak dijual di toko bahkan di warung juga ada.


Di sisi kantong yang tertutup, gunakan tangan Anda untuk membuat lubang dengan cara kantong dirobek. Jangan gunakan gunting, karena untuk membentuk efek yang alami maka biarkan tepi lubang menjadi kasar, tidak rata dan sedikit acak.

Selanjutnya bungkus lensa kamera menggunakan kantong plastik yang telah disobek. Biarkan beberapa tepi kantong yang sobek menutupi tepian lensa tapi jangan menutup bagian tengah lensa. Jadi, tepi kantong sobek yang sedikit menutup tepian lensa itulah yang akan menimbulkan efek kabur.


Sekarang silahkan Anda mengambil beberapa gambar sebagai percobaan. Untuk melihat efek kabur yang dihasilkan, berikut beberapa foto yang diambil oleh Jesse David McGrady menggunakan trik ini:




Dan di bawah ini beberapa contoh foto lainnya menggunakan teknik yang sama di atas, hanya saja warna kantong yang digunakan bukan bening melainkan warna ungu.


Image Credit: Foto sampel oleh Jesse David McGrady dan foto tutorial oleh Michael Zhang

1 komentar: